Polres Mamberamo Tengah menggelar kegiatan bakti sosial dengan membagikan takjil kepada masyarakat di Kota Kobakma, Selasa, 11/3/2025 (Foto ; HumasResMamTeng).
MAMBERAMO TENGAH – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan, Polres Mamberamo Tengah menggelar kegiatan bakti sosial dengan membagikan takjil kepada masyarakat di Kota Kobakma, Selasa, (11/3).
Kegiatan ini merupakan bagian dari program Polri Presisi yang bertujuan mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat. Kasat Binmas Polres Mamberamo Tengah, IPDA Wilhelma Kurut, menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat yang menjalankan ibadah puasa.
"Kami dari Polres Mamberamo Tengah saat ini melaksanakan bakti sosial berupa pembagian takjil di wilayah Kota Kobakma. Kegiatan ini bertujuan untuk terus menjalin silaturahmi antara Polri dan masyarakat," ujar IPDA Wilhelma Kurut.
Hal senada juga disampaikan oleh Kasat Intel Polres Mamberamo Tengah, IPDA M. Fauzi, S.H., yang menegaskan bahwa kepolisian akan terus hadir di tengah masyarakat, tidak hanya dalam tugas penegakan hukum, tetapi juga dalam kegiatan sosial yang bermanfaat.
Warga Kota Kobakma yang menerima takjil menyambut baik kegiatan ini dan mengapresiasi kepedulian Polres Mamberamo Tengah dalam berbagi berkah Ramadan. Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat, serta menciptakan suasana yang lebih harmonis di wilayah hukum Polres Mamberamo Tengah. (HumasResMamTeng/DanTop)
Posting Komentar