Satuan Polsek Nimbokrang dan Bhayangkari Ranting Nimbokrang, gelar kegiatan pembagian takjil kepada masyarakat, Selasa, 11/3/2025 (Foto ; HumasResJpr)
SENTANI | Papuareels.id – Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian di bulan suci Ramadan, Kapolsek Nimbokrang Ipda Sindu Matra Wiratama, S.Tr.K., M.H., CPHR., CBA, bersama personel Polsek Nimbokrang dan Bhayangkari Ranting Nimbokrang, menggelar kegiatan pembagian takjil kepada masyarakat, Selasa (11/03).
Kegiatan ini berlangsung sekitar pukul 16.30 WIT hingga 17.00 WIT, bertempat di Blok A, Kampung Benyom Jaya I, Distrik Nimbokrang. Takjil dibagikan kepada masyarakat yang melintas di lokasi tersebut sebagai bentuk kepedulian dan kebersamaan selama bulan Ramadan.
Kapolsek Nimbokrang Ipda Sindu Matra Wiratama menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Polri kepada masyarakat, khususnya bagi mereka yang menjalankan ibadah puasa.
"Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat, terutama di bulan yang penuh berkah ini. Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat dan mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat," ujar Kapolsek.
Masyarakat yang menerima takjil menyambut baik kegiatan ini dan mengapresiasi kepedulian yang ditunjukkan oleh jajaran Polsek Nimbokrang. Mereka berharap kegiatan serupa dapat terus dilakukan sebagai bentuk sinergi antara kepolisian dan warga.
Dengan adanya kegiatan ini, Polsek Nimbokrang tidak hanya menjalankan tugas sebagai pelindung dan pengayom masyarakat, tetapi juga memperkuat hubungan sosial dan kebersamaan di tengah masyarakat Distrik Nimbokrang. (HumasResJpr/DanTop)
Posting Komentar